Senin, 27 September 2021

Eksibisi di Papua, Ketua MPR Dorong E-Sports Topang Pertumbuhan Ekonomi Digital

JAYAPURA - Ketua MPR RI sekaligus Dewan Pembina cabang olahraga E-Sport Indonesia Bambang Soesatyo menuturkan, perkembangan E-Sport sebagai cabang olahraga prestasi di Indonesia sangatlah pesat. Data Indonesia Esports Premier League (IESPL) menunjukkan saat ini Indonesia menempati peringkat ke-12 sebagai pasar gaming dunia, dengan total pemain game aktif mencapai 62,1 juta orang. 

"Kita patut mensyukuri bahwa sejak Agustus 2020, E-Sports telah diakui secara resmi oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (KEMENPORA) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sebagai cabang olahraga prestasi di Indonesia. Kita juga patut menyampaikan apresiasi atas keberhasilan Pengurus Besar E-Sport Indonesia (PBESI) menghadirkan cabang olahraga E-Sports sebagai pertandingan ekshibisi dalam penyelenggaraan PON XX di Papua," ujar Bamsoet saat mewakili Ketua Umum PB-ESI Budi Gunawan menutup pertandingan ekshibisi E-Sport PON XX Papua, di Jayapura, Papua, Minggu malam (26/9/2021). 

Sabtu, 25 September 2021

Ekspansi ke Bogor, Mirae Asset Terus Tingkatkan Nilai Transaksi

PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia membuka  cabang baru di Kota Bogor

BOGOR, KABARJABAR.CO.ID - Sekuritas dengan nilai transaksi terbesar PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia membuka cabang baru di Kota Bogor guna mengakomodasi kebutuhan investor sekaligus melanjutkan ekspansi, seiring dengan pencapaian nilai transaksi perusahaan sepanjang tahun ini yang sudah menembus Rp 514 triliun. 

Tae Yong Shim, CEO Mirae Asset Sekuritas, mengatakan nilai transakasi sejak awal tahun hingga  Rabu 22 September 2021, sudah lebih dari Rp 104 triliun di atas pencapaian setahun penuh 2020 yaitu Rp 410 triliun. 

“Dengan adanya pembukaan cabang baru di Bogor yang kami buka Rabu 22 September 2021, kami optimistis nilai transaksi 2021 akan tumbuh lebih besar lagi hingga akhir tahun,” ujar Tae Yong Shim dalam rilis, Kamis 23 September 2021. 

Presiden Tegaskan Komitmen Pemerintah Berantas Mafia Tanah

Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor
PRESIDEN Joko Widodo kembali menegaskan komitmen penuh pemerintah untuk menyelesaikan konflik agraria yang ada di Tanah Air. Menurut Presiden, penyelesaian konflik agraria penting guna mewujudkan reformasi agraria bagi masyarakat dan memberikan kepastian terhadap ketersediaan ruang hidup yang adil bagi masyarakat. 

Penegasan tersebut disampaikan Kepala Negara dalam arahannya saat penyerahan sertipikat redistribusi tanah objek reforma agraria, yang digelar di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Rabu, 22 September 2021. 

"Saya juga kembali mengingatkan bahwa pemerintah berkomitmen penuh dalam memberantas mafia-mafia tanah," ujar Presiden. 

Jumat, 24 September 2021

Ali Kalora Tewas, Pakar Hukum : MIT Perlu Segera Ditumpas

Aparat berhasil melumpuhkan Ali Kalora (net)
PAKAR Hukum Pidana, Suparji Ahmad mengapresiasi tindakan Satgas Madago Raya yang berhasil menembak dua anggota Mujahidin Indonesia Timur (MIT). Di mana salah satu yang ditembak mati adalah Ali Kalora. 

"Langkah tersebut sudah tegas, tepat dan terukur mengingat Ali Kalora bersama-kawannya bersenjata sehingga berpotensi melukai petugas. Mengingat track record Ali Kalora berkali-kali menyerang petugas, bahkan warga sipil," katanya dalam keterangan pers. 

Ia juga mengatakan bahwa idealnya, seorang yang melalukan tindak pidana dibawa ke meja hijau untuk diadili. Akan tetapi, bila yang bersangkutan bersenjata dan mengancam keselamatan petugas maka sah bila petugas melakukan tindakan tegas dan terukur. 

Rabu, 22 September 2021

"GPG Siap Menjaga Kemajemukan Anak Bangsa"

MAGELANG, KABARINDONESIA.CO.ID - Pembina  wadah relawan Gerakan Pro Ganjar (GPG) H Alimin mengajak semua relawan untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Bangsa Indonesia adalah bangsa besar dengan segala kemajemukannya. GPG akan selalu tampil, menjadi bagian dari pemersatu bangsa.

"Merawat kebhinekaan dalam meneguhkan keindonesiaan, kita membutuhkan kebersamaan dan persatuan untuk menghadapi dinamika masyarakat. Didasarkan pada prinsip demokrasi yang berbasis kebhinekaan. Pepatah kuno, suara rakyat suara Tuhan, itu menggambarkan pengagunggan yang luar biasa terhadap prinsip kedaulatan rakyat dalam demokrasi. Dimana inti dari demokrasi prinsipp kedaulatan rakyat," sebut Alimin kepada media ini, Rabu (22/9/2021).

Senin, 20 September 2021

SKK Migas - Pemkot Solo Sepakati Pengembangan Pendidikan dan Riset

Kerja sama SKK Migas dengan Pemkot Surakarta untuk pengembangan SDM
SURAKARTA - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) dan Pemerintah Kota Surakarta Jawa Tengah menandatangani nota kesepahaman untuk bersinergi mengembangkan sumber daya manusia dan teknologi untuk pengelolaan kegiatan usaha hulu minyak dan gas bumi. 
 
Sinergitas SKK Migas dan Pemerintah Kota Surakarta tersebut diterjemahkan ke dalam kerjasama di bidang Pendidikan, pengembangan sumber daya manusia, penelitian dan pengembangan (research and development) serta bidang pengabdian masyarakat. Nota Kesepahaman ditandatangani oleh Deputi Dukungan Bisnis SKK Migas, Rudi Satwiko dan Walikota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, Jumat (17/9/2021) di Solo Technopark, Solo. 

Minggu, 19 September 2021

Kunjungi AKL Clinic : Ketua MPR Berharap Dunia Usaha di Bali Bangkit

BALI - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo berharap perekonomian di Bali bisa kembali bergerak seiring penurunan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 ke level 3 di Pulau Bali. Akibat Pandemi Covid-19 perekonomian di Bali menjadi daerah paling terpuruk dan terkontraksi sangat dalam. 

Di akhir tahun 2020 pertumbuhan perekonomian Bali mengalami kontraksi minus 9,3 persen dan pada triwulan pertama 2021 merosot hingga minus 9,8 persen. "Bali yang perekonomiannya mengandalkan sektor pariwisata sangat terpukul akibat pandemi Covid-19. Semua sektor usaha luluh lantah. Tidak terkecuali bagi pelaku usaha kecantikan kulit, seperti AKL Clinic yang dimiliki Dr dr Ketut Kwartantaya beserta istri," ujar Bamsoet usai mencoba kecanggihan laser picosure oleh Dr dr Ketut Kwartantaya di Bali, Sabtu (18/9/2021). 

Rabu, 15 September 2021

Ganjar Ucapkan Terima Kasih untuk Putra Kutoarjo yang Membantu Proyek Panas Bumi Dieng

Saridal : Kami Bangga, Masih 12 Sumur Lagi yang Belum Digarap 

Saridal Putra asli Desa Majir-Kutoarjo 
SALAH satu putra Desa Majir Kecamatan Kutoarjo Kabupaten Purworejo-Jawa Tengah yang sukses di perantauan,  Saridal, menilai positif adanya wadah relawan Gerakan Pro Ganjar (GPG) untuk menyukseskan Ganjar Granowo menuju RI 1. Saridal pernah menjadi Direktur Teknik PT Kereta Commuter Indonesia yang merupakan salah satu anak perusahaan di lingkungan PT Kereta Api Indonesia (Persero). 

Saridal alumni dari SMPN 1 Kutoarjo, yang menyatakan siap mendukung karena memang rekam jejak kepemimpinan Ganjar Pranowo yang positif. "Saya alumni dari SMPN 1 Kutoarjo, siap mendukung," tegas Saridal yang kini berdomisili di Kota Bandung-Jawa Barat. 

Senin, 13 September 2021

"Rencana Amandemen Terbatas UUD NRI 1945 Tak Bahas Perpanjangan Periodisasi Presiden"

Bambang Soesatyo
BALI
- Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama Ketua Bidang Hukum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Busyro Muqoddas dan Ketua Fraksi Partai Demokrat Benny Harman sepakat tentang pentingnya Indonesia memiliki Pokok-Pokok Haluan Negara (PPHN) sebagai bintang penunjuk arah pembangunan. 
 
MPR RI melalui Badan Pengkajian bekerja sama dengan Komisi Kajian Ketatanegaraan MPR RI serta melibatkan pakar/akademisi dari berbagai disiplin ilmu, termasuk Lembaga Negara dan Kementerian Negara, sedang menyelesaikan Rancangan PPHN berikut naskah akademiknya. 
 
Ditargetkan pada awal tahun 2022 sudah selesai. Badan Pengkajian MPR RI juga telah melakukan kajian tentang pilihan bentuk hukum PPHN, yakni bisa dimasukan dalam konstitusi, Ketetapan MPR, ataupun undang-undang. Paling ideal menurut laporan Badan Kajian MPR yang disampaikan pada pimpinan MPR pada Januari 2021 lalu dilakukan dalam bentuk Ketetapan MPR. Bukan melalui undang-undang yang masih dapat diajukan judicial review ke Mahkamah Konstitusi. 

Berbasis Akar Rumput, Banyak Tokoh Bergabung dalam Gerakan Pro Ganjar

H Alimin
MAGELANG, KABARINDONESIA.CO.ID - Wadah relawan Gerakan Pro Ganjar (GPG) makin berkembang besar. Jaringannya seluruh pelosok Nusantara. Hal ini diakui pembina GPG H Alimin yang akrab disapa Amin, dikonfirmasi media ini, Minggu (12/9/2021) siang. 

Menurut Amin yang merupakan salah satu tokoh di Secang Kabupaten Magelang-Jawa Tengah,  Grakan Pro Ganjar adalah gerakan berbasis akar rumput. GPG  mempunyai basis massa yang jelas. 

"Banyak tokoh di berbagai daerah yang mempunyai basis massa yang jelas, dan tokoh-tokoh tersebut bergabung dalam wadah relawan Gerakan Pro Ganjar," tegas Amin.

"Seperti Kang Ube Maja, petani kreatif dari Majalengka Jawa Barat. Bang Roby dari Paguyuban Seni Budaya Provinsi Banten. Ada Pak Mitro yang merupakan Ketua Umum PGND pusat, dan masih banyak tokoh di daerah yang tidak bisa kita sebutkan satu per satu," imbuh Amin. 

Minggu, 12 September 2021

Kunjungi Tuksedo Studio Bali, Ketua MPR Dukung Industri Restorasi Mobil Klasik

BALI - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengapresiasi peningkatan progres Tuksedo Studio Bali sebagai salah satu pusat produksi berbagai kendaraan klasik di Indonesia. 

Bagi para pecinta otomotif, kendaraan klasik punya pesona tersendiri. Tidak mudah mendapatkanya, selain tak diproduksi lagi oleh pabrikan aslinya, jumlahnya yang terbatas juga sudah dimiliki berbagai kolektor. Sehingga untuk mendapatkannya, harus menyiapkan dana yang tidak sedikit. "Mengusung 'Welcome to the place where science and art break even', kehadiran Tuksedo Studio Bali bisa menjadi jawaban bagi para pecinta kendaraan klasik untuk memiliki kendaraan klasik impiannya. Mereka mampu memproduksi dari nol, dari mulai menyiapkan sasis hingga body. Hasil pengerjaannya pun tidak kalah dibandingkan produk aslinya. Kesan elegannya tetap terasa, seperti memiliki kendaraan aslinya," ujar Bamsoet saat kembali berkunjung ke Tuksedo Studio Bali di Kawasan Gianyar, Bali, Sabtu (11/9/2021). 

Jumat, 10 September 2021

Sakralnya Tetirah Trah Bagelen di Sejumlah Makam Leluhur

Warga Kenakan Busana Adat Bagelenan,  Bawa Sajian Makanan Lengkap

Teritah atau ziarah yang dilakukan Yayasan Trah Bagelenan Indonesia (foto widarto for kj)
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Sejumlah warga yang tergabung dalam Yayasan Trah Bagelenan Indonesia menggelar kegiatan tetirah ke sejumlah makam leluhur Bagelen, yang ada di Kecamatan Bagelen, Purworejo, Jawa Tengah, Kamis (9/9/2021). 

Tetirah atau yang lazim disebut ziarah itu dilaksanakan, mendoakan ulama, tokoh atau leluhur yang telah meninggal dunia. Beberapa tempat yang dikunjungi Yayasan Trah Bagelenan Indonesia seperti petilasan Nyai Bagelen, petilasan Kanjeng Sunan Geseng, makam Eyang Patih Danurejo, makam Den Bagus Gentho, makam simbah Lurah Wongsoirono dan simbah Lurah Danupawiro. 

Kamis, 09 September 2021

Pembina GPG Ajak Relawan Sosialisasikan Program-program Kerja Ganjar Pranowo


MAGELANG, KABARINDONESIA.CO.ID -  Jajaran Dewan Pembina Gerakan Pro Ganjar (GPG) bersama Dewan Penasehat, tak henti melakukan konsolidasi dengan jajaran dewan pengurus maupun keanggotaan GPG lainnya. 

Hal ini ditegakan Pembina GPB H Alimin yang akrab disapa Amin saat dikonfirmasi media ini, Kamis (9/9/2021).  Pihaknya bertekad bulat, GPG sebagai wadah relawan pendukung Ganjar Pranowo, yang siap menyukeskan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI pada pilpres 2024 mendatang.

Sabtu, 04 September 2021

Gerakan Pro Ganjar Kian Mengakar dan Menguat

Dibentuk Kepengurusan di Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia 

Kasmun Saparaus
SALATIGA, KABARINDONESIA.CO.ID - Wadah relawan Gerakan Pro Ganjar (GPG), keberadaannya kian mengakar di akar rumput dan makin meluas kepakan sayapnya. Dari berbagai elemen masyarakat, para tokoh dari beragam latar belakang, kalangan pengusaha, kaum milenial, kaum perempuan hingga komponen masyarakat lainnya, berpadu daya bergabung dalam GPG. 

Tak pelak, jaringan DPP Gerakan Pro Ganjar, merambah seantero penjuru Nusantara, ada pada 34 provinsi di Indonesia. Melihat perkembangan yang signifikan tersebut, penasehat GPG Drs Kasmun Saparaus MSi menegaskan perlunya segera membentuk kepengurusan DPD/DPC se-Indonesia, kepengurusan di tingkat provinsi dan kabupaten/kota. 

"Perlu dibentuk untuk kepengurusan hingga tingkat kabupaten/kota yang ada di Indonesia. Nanti hasilnya diusulkan ke DPP yang berkantor pusat di Pirikan Secang Magelang Jawa Tengah. Agar gerakan kita GPG ini semakin sistematis dan masif," jelas Kasmun Saparaus-mantan pimpinan DRPD Kota Salatiga dikonfirmasi media ini, Jumat (3/9/2021) siang.

Digelar Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2021 : 'Semangat dan Harapan'

JAKARTA - Kompetisi jurnalistik tertinggi dan paling bergengsi di Tanah Air, yakni Anugerah Jurnalistik Adinegoro 2021 siap digelar. Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat kembali mengundang seluruh seluruh wartawan media cetak, siaran televisi dan radio serta media siber di Indonesia untuk mengirimkan karya jurnalistik terbaik dalam ajang prestius ini. 

Tahapan pendaftaran dibuka 11 September 2021 hingga batas akhir November 2021. Lomba ini terbuka bagi semua wartawan yang bekerja secara aktif dan diakui, bukan wartawan lepas alias freelance. PWI Pusat menunggu karya para insan pers yang mengangkat tentang Semangat dan Harapan. 

Ketua Panitia Tetap Anugerah Jurnalistik Adinegoro, Rita Sri Hastuti menjelaskan, dalam situasi pandemi Covid-19 yang masih melanda Tanah Air, sebagian besar masyarakat merasa putus harapan. Karena itu karya jurnalistik yang memberi inspirasi dan membangkitkan semangat akan membantu banyak orang untuk berani menggapai harapan. 

Jumat, 03 September 2021

RUU Bantuan Hukum Timbal Balik dalam Masalah Pidana Indonesia-Rusia Disetujui DPR

Yasonna Laoly : Komitmen Negara Atasi Kejahatan Lintas Negara 

DPR menyetujui  RUU bantuan hukum timbal balik dalam masalah pidana Indonesia - Rusia
JAKARTA  - Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly menegaskan komitmen Indonesia mengatasi kejahatan lintas negara yang memanfaatkan keterbatasan yurisdiksi dan celah akibat perbedaan sistem hukum antarnegara. Komitmen ini salah satunya terwujud dalam perjanjian terkait mekanisme bantuan hukum timbal balik dalam masalah pidana (mutual legal assistance in criminal matters). 

Hal tersebut disampaikan Yasonna saat membacakan penjelasan Presiden atas RUU tentang Pengesahan Perjanjian antara Republik Indonesia dan Federasi Rusia tentang Bantuan Hukum Timbal Balik dalam Masalah Pidana pada rapat bersama Komisi III DPR RI di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (1/9/2021). 

Kamis, 02 September 2021

Roemah Tiga Siapkan Webinar Hari Pelanggan Nasional

 Hadirkan Para Pembicara Sangat Berkompeten di Bidangnya 

SOLO, KABARJATENG.CO.ID - Tiada pernah henti keluarga besar alumni SMAN 3 Surakarta lintas angkatan, Roemah Tiga, menggeber berbagai program kerja positif demi memajukan sekolah, wadah alumni dan memberikan manfaat luas baik bagi para alumni maupun masyarakat. 

Itu memang menjadi komitmen jajaran Roemah Tiga dengan ketuanya Monica Subiakto, yang selalu mendapat arahan dan dorongan kuat jajaran Dewan Penasehat yang diketuai Perry Warjiyo sekaligus Gubernur Bank Indonesia (BI). 

Nah, satu lagi bagian program kerja Roemah Tiga dalam memberikan edukasi bagi masyarakat luas, dengan menyiapkan gelaran Webinar Hari Pelanggan Nasional. Kegiatan tersebut  diselenggarakan Roemah Tiga bersama Panitia Hari Pelanggan Nasional,  pada  Jumat 3 September 2021 pukul 13.45 - 16.30 WIB.

Tema yang diambil dalam webinar yaitu Digital Banking, Fintech & E-Commerce : Kepuasan, Loyalitas dan Keamanan Pelanggan. Informasi yang dihimpun media ini,  webinar menghadirkan para pembicara sangat berkompeten, tak diragukan lagi dalam bidangnya. Para pembicara yaitu Perry Warjiyo selaku Gubernur Bank Indonesia dan Ketua Dewan Penasehat Roemah Tiga.  

Kuliah Umum di STIH Manokwari : Dana Otsus Papua Harus Mampu Tingkatan Mutu Pendidikan


Ketua MPR Bambang Soesatyo
JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengungkapkan, sebagaimana diatur dalam UU Nomor 2 Tahun 2021, Dana Otsus untuk Papua (Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat) akan terus diberikan hingga tahun 2041. Jumlahnya ditingkatkan dari 2 persen menjadi 2,25 persen dari plafon Dana Alokasi Umum Nasional. 
 
Menjadikan dana Otsus Papua meningkat dari Rp 7,6 triliun pada tahun 2021 menjadi Rp 8,5 triliun untuk tahun 2022. "Salah satu penggunaan dana Otsus ditujukan untuk peningkatan sektor pendidikan masyarakat di Tanah Papua. Sepanjang tahun 2020, Provinsi Papua mendapat alokasi anggaran pendidikan Rp 1,62 triliun dari total dana Otsus Papua sebesar Rp 5,29 triliun. Sementara Provinsi Papua Barat menerima sekitar Rp 470 miliar dari total dana Otsus Papua Barat Rp 1,7 triliun. Namun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melaporkan mereka tidak pernah mendapatkan informasi tentang penggunaan dana Otsus Papua untuk sektor pendidikan tersebut. Karenanya peningkatan dana Otsus Papua yang sejalan dengan peningkatan dana untuk sektor pendidikan, harus dibarengi dengan transparansi penggunaan anggaran," ujar Bamsoet dalam Kuliah Umum Kebangsaan di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Manokwari, secara virtual dari Jakarta, Rabu (1/9/2021). 

NEWS UPDATE

SPACE AVAILABLE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM