Senin, 07 Agustus 2023

Bacaleg DPR RI dari PAN Silaturahim di Purworejo : Bangun New Image, Rangkul Semua Golongan

 PURWOREJO, KABARINDONESIA.CO.ID - Bacaleg DPR RI daerah pemilihan (dapil) Jateng VI meliputi Kabupaten Magelang, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Temanggung, Kabupaten Wonosobo, dan Kota Magelang, Ir Tjatur Sapto Edy MT melakukan silaturahmi dengan beberapa bacaleg dari PAN untuk DPRD Kabupaten Purworejo. Lokasi silaturahim di Kapekapi Plaosan Purworejo, Minggu 5 Agustus 2023.

Silaturahim dalam suasana santai penuh keakraban, dimanfaatkan untuk pengenalan dan sharing pemenangan meraih kursi di pemilu 2024. Ir Tjatur Sapto Edy  MT sendiri, lahir pada 1 Agustus 1970, adalah anggota DPR RI periode 2004 - 2009 dan 2009 - 2014 dari PAN mewakili Jawa Tengah VI. 

Ia merupakan penyandang gelar insinyur dan magister teknik dari Institut Teknologi Bandung (ITB). Karier yang pernah disandangnya adalah sebagai anggota komisi VII DPR RI (2004 - 2009), Komisi III DPR RI (2009 - 2014), Ketua Fraksi PAN, Ketua Panitia Kerja (Panja) DPR RI Pemberantasan Mafia Pajak. 

Tjatur mengungkapkan, dirinya senang partai berlambang matahari terbit kembali mendapat nomor urut 12 pada Pemilu 2024, karena nomor urut 12 itu sama dengan Pemilu 2019 lalu, sehingga memudahkan pemilih kembali memilih PAN. 

Mantan pimpinan Komisi III DPR RI itu juga menyampaikan bahwa PAN mempunyai target menjadi partai besar pada Pemilu 2024. "PAN sekarang membangun new image, kembali ke jati diri partai tengah untuk mengayomi semua, menampung semua, merangkul berbagai golongan dan latar belakang anak bangsa," ujarnya.

Menurut dia, PAN mengedepankan rasionalitas dan merangkul semua golongan. "PAN akan meneguhkan jati diri di situ, sehingga target suara dua digit pada Pemilu 2024 bukan isapan jempol. Kami harus mencapainya karena (PAN) sudah berumur 24 tahun," ucap Tjatur. 

Dalam pertemuan tersebut hadir juga Berliando, anggota DPR Kabupaten Purworejo, dan para bacaleg PAN dari dapil 2,3,4 dan dapil 5. Berliando yang sempat ditemui  kabarjateng menyampaikan di Pemilu 2024 seperti arahan Ketua DPD PAN Purworejo, kami menargetkan bisa meraih 7 kursi. 

"Tentunya dengan new image ini, merangkul semua elemen golongan masyarakat mampu mengembalikan suara0suara PAN," tandas Berliando. (*) 

reporter   : eko stianto

editor      : tomo widodo

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NEWS UPDATE

SPACE AVAILABLE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM