Sabtu, 06 Januari 2024

Farida SSos Dilantik sebagai Ketua PDI Perjuangan Samboja Barat

Satu-satunya Perempuan Ketua PAC PDI Perjuangan di Kabupaten Kukar 

Farida SSos bersama para pengurus PDI Perjuangan Kukar dan Kaltim foto bersama
SAMBOJA, KABARKALTIM.CO.ID - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kutai Kartanegara Drs Edy Damansyah MSi secara resmi melantik Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Samboja Barat Farida SSos. Pelantikan digelar di halaman kantor PAC PDI Perjuangan Samboja di Kelurahan Karya Merdeka, Jumat 15 Desember 2023.

Pelantikan Ketua PAC dihadiri Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Timur Safaruddin, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kukar Edy Damansyah, Bendahara DPC PDI Perjuangan Kukar H Rendi Solihin, para calon legislatif dari PDI Perjuangan dapil Kukar seperti Guntur, Lambo HT maupun Samsun. Turut hadir pula, para simpatisan dan relawan Farida SSos.

Peresmian sekretariat PAC Samboja Barat
Pelantikan ditandai dengan penyerahan bendera pataka PDI Perjuangan oleh Safaruddin kepada Farida SSos. Dalam sambutannya, Edy Damansyah menyampaikan pelantikan dimaksud agar bisa menjalankan mesin partai PDI Perjuangan di Kecamatan Samboja Barat.

Sementara ini, saat diwawancarai kabarkaltim, Farida SSos yang juga calon anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara dari dapil V menyampaikan, jika konsolidasi bersama Ketua-ketua ranting akan segera dilakukan di tingkat kelurahan dan des yang ada di Kecamatan Samboja Barat.

“Konsolidasi itu untuk pemenangan Partai PDI Perjuangan di Pemilu tahun 2024,” tegas Farida SSos.

Dalam acara itu, juga dilakukan pemotongan pita dan tumpeng sebagai tanda peresmian kantor sekretariat PAC PDI Perjuangan Kecamatan Samboja Barat.

Sedangkan Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Timur Safaruddin berharap, dengan dikukuhkannya Farida SSos sebagai Ketua PAC PDI Perjaungan Kecamatan Samboja Barat, roda partai semakin bergerak cepat dalam upaya pemenangan partai pada kontestasi 2024. (*) 

 

reporter   : hery astaman 

editor       : tomo widodo 

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NEWS UPDATE

SPACE AVAILABLE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM