Kamis, 18 Januari 2024

Ketua TAP PPIR Kota Magelang Hadiri Konser Dewa 19 di Parkiran Mal Artos

Charles Tanta dan Brigjen (purn) Herwin
MAGELANG, KABARINDONESIA.CO.ID - Ketua Tim Aksi Politik (TAP) Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR) Kota Magelang Kolonel (purn) Charles Tanta, hadir dalam acara akbar bertajuk Prabu Konser bersama Indonesia Maju, Senin 15 Januari 2024 di parkiran Artos Mal Magelang. 

Selain Ketua TAP PPIR Kota Magelang, Charles Tanta juga merupakan pembina berbagai organ relawan pendukung Prabowo-Gibran di Kota Magelang. Beberapa organ relawan binaan Charles Tanta seperti Relawan Garuda 01 Kota Magelang, Relawan Garuda Pendowo 08, Relawan Srikandi Pendowo 08, termasuk relawan kalangan milenial yaitu Anak Muda Tidar Kota Magelang.

Ditemui media ini, Charles Tanta menegaskan,  antusias masyarakat di Kota Magelang maupun kabupaten/kota sekitarnya, sangat tinggi menyaksikan konser Dew1 19. "Sangat luar biasa antusias masyarakat dengan adanya konser Dewa 19. Ribuan penonton menyaksikan, juga respon positif untuk pasangan Prabowo-Gibran. Kami optimis, Prabowo-Gibran menang satu putaran," tegas Charles Tanta.

"Termasuk kehadiran Penasehat Prabu Budiman Sudjatmiko bersama Ketum PSI Kaesang Pangarep,  mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat Magelang. Acara pun berlangsung dengan lancar dan aman," imbuh Charles Tanta-alumni Akmil Magelang tahun 1984. 

Lanjut dia, gelaran konser Dewa 19 feat Marcello Tahitoe, juga menambah daya semangat dan juang para relawan di Kota Magelang untuk memenangkan Prabowo-Gibran. "Kami tak henti terus berjuang, bergerak di akar rumput untuk kemenangan Prabowo-Gibran. Kami yakin, kemenangan Prabowo-Gibran juga adalah kemenangan rakyat Indonesia. Untuk Indonesia yang maju dan menuju Indonesia Emas 2045," tegasnya. (kj)

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NEWS UPDATE

SPACE AVAILABLE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM