Sabtu, 01 Februari 2025

Inilah Selapanan Kamis Pahing Polosoro Kecamatan Grabag

PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Paguyuban Kepala Desa, Polosoro,  Kecamatan Grabag Kabupaten Purworejo, mengadakan pertemuan rutin Selapanan Kamis Pahing. Kegiatan digelar di kediaman Kepala Desa Pasaranom, Wasono, Kamis 30 Januari 2025. Kegiatan berlangsung dari pukul 13.00 WIB hingga selesai,  yang diikuti Ketua Polosoro Kecamatan Grabag dan anggota Polosoro lainnya. Para kepala desa membahas dan berdiskusi tentang desa di Kecamatan Grabag, bergerak bersama untuk memajukan desa. 

"Saling gendu-gendu roso dalam kegiatan desa yang ada di Kecamatan Grabag, sekalian iuran untuk mendukung kegiatan dan apabila ada anggota terkena musibah bisa untuk tali asih," ucap Saru Riyadi selaku Kepala Desa Ukursari dan juga Ketua Polosoro Kecamatan Grabag. 

"Melalui kegiatan rutinan Selapanan Kamis Pahing ini, juga membentuk tali silaturahmi antar Kepala Desa se-Kecamatan Grabag," tegasnya. 

"Polosoro Kecamatan Grabag terbentuk sekira lima bulan berjalan, proses kegiatan bergilir di setiap Kepala Desa se-Kecamatan Grabag. Untuk desa yang tergabung anggota Polosoro ada 32 desa se-kecamatan, ikut semua," tegas Saru Riyadi. (*) 

 

reporter   : ngabdiri koim

editor      : tomo widodo 

Baca Juga :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NEWS UPDATE

SPACE AVAILABLE

POPULER

INFO LOWONGAN KERJA

JADWAL PENERBANGAN BANDARA SAMS SEPINGGAN BALIKPAPAN

INFO CUACA KALTIM